cara meningkatkan engagement rate di tiktok

Cara Meningkatkan Engagement Rate di TikTok, Simak yuk

Apakah Anda ingin tahu bagaimana cara meningkatkan engagement rate di TikTok? Jika iya, simak jawabannya di bawah ini yuk!

Ini Dia Cara Meningkatkan Engagement Rate di Tiktok

Seperti yang diketahui bahwa TikTok adalah salah satu media sosial yang banyak digunakan orang baik itu untuk membuat konten, mencari hiburan, hingga berbisnis sekalipun. Namun, semua perjuangan akan sia-sia jika Anda tidak mempunyai hubungan yang baik dengan para audiens. Hubungan yang baik nantinya bisa menjadikan konten anda banyak dijangkau oleh audiens dan inilah yang disebut sebagai engagement.

Jadi, bagaimana sih cara agar engagement rate ini meningkat? Di bawah ini akan dijelaskan mengenai jawabannya, yaitu:

Buat Konten Interaktif dan Kreatif

Cara yang pertama adalah buatlah konten yang interaktif dan kreatif untuk menarik perhatian para audiens. Hal ini dikarenakan TikTok sendiri bermain konten yang unik. Sebisa mungkin buat mereka juga tertarik untuk memberikan like dan berkomentar di postingan Anda. Salah satu contohnya, yaitu “Yuk tulis pendapatmu di kolom komentar!”.

Berinteraksi dengan Audiens

Setelah para audiens sudah mampir ke kolom komentar, pastinya Anda tidak boleh menyia-nyiakan momen ini. Agar engagement rate bisa meningkat, Anda bisa membalas komentar audiens satu per satu dan itu bisa memberikan kesan menghargai mereka. Ketika para audiens merasa dihargai maka engagement dengan mereka akan mudah naik. Oleh karena itu, sebisa mungkin teruslah aktif berinteraksi melalui komentar ya!

Menggunakan Tagar yang Sedang Ramai

Selain itu, Anda juga perlu membangun hubungan dengan audiens lainnya yang masih belum terjangkau. Caranya adalah dengan menggunakan tagar, hashtag, atau konten keyword. Cara ini bisa berpotensi untuk menjangkau audiens baru yang lebih luas dan menjadikan mereka bisa melirik produk atau jasa Anda.

Lakukan Kolaborasi

Jika Anda ingin mendapatkan jangkauan audiens yang lebih luas lagi, maka diperlukan beberapa strategi jitu. Salah satu strateginya adalah dengan melakukan kolaborasi bersama pengguna lain yang sekiranya berhubungan dengan bisnis Anda. Cara ini tidak hanya bisa meningkatkan followers akun TikTok bisnis Anda, tetapi juga berpotensi untuk meningkatkan engagement rate pada setiap konten bisnis.

Lakukan Live Streaming                                                                                                          

TikTok mempunyai berbagai fitur menarik dan salah satunya adalah fitur live streaming. Anda bisa memanfaatkan fitur ini untuk bisa berinteraksi dengan para audiens. Anda bisa memberitahukan kehidupan Anda sehari-hari hingga menunjukkan layar belakang dari bisnis Anda.

Jangan sampai audiens merasa bosan sehingga meninggalkan live. Di TikTok, Anda bisa mendapatkan hadiah dari penonton yang ternyata bisa ditukar ke uang dollar. Jadi, selain bisa meningkatkan engagement rate, Anda juga bisa mendapatkan uang.

Konsisten Posting

TikTok perlu mengenali jika akun Anda adalah akun kreator sehingga dipertimbangkan untuk masuk ke FYP. Agar bisa mendapatkan hal tersebut, alangkah lebih baiknya jika Anda konsisten posting konten baik itu setiap hari atau sekian hari sekali.

Namun, Anda perlu memposting konten ini ketika jam emas atau di waktu yang tepat. Pilihlah waktu yang sekiranya ada banyak audiens sedang online, misalnya jam 12 siang ketika orang banyak yang sedang istirahat, adapun jam 7 malam ketika mereka sudah berada di rumah, hingga jam sebelum tidur.

Setelah membaca artikel ini, Anda pun akhirnya tahu bagaimana cara meningkatkan engagement rate di TikTok. Selanjutnya, Anda bisa menghubungi jasa digital marketing agency http://jagomarketing.id untuk membangun eksistensi bisnis secara digital. Tidak hanya bisa di TikTok saja, tetapi ada juga Instagram, Google, Facebook, dan lain-lain.

Baca juga: Tips Memilih Agency Pemasangan Iklan di Facebook

Untuk informasi lebih lanjut mengenai digital marketing, SEO , backlink dan lainnya, hubungi: 081390777205

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Konsultasi Sekarang